Community Shield - Man City Tak Boleh Jadi Pecundang Lagi, Wajib Juara!

Hal itu dikemukakan oleh winger Man City, Jack Grealish. Jack Grealish mengakui bahwa dirinya belum puas dengan torehan gelar Man City pada musim 2022-2023. Seperti diketahui Man City sukses menyabet treble winner musim lalu. Pasukan Pep Guardiola berhasil memboyong Liga Inggris, Liga Champions, dan Piala FA. Itu menjadi gelar treble mayor pertama yang berhasil diperoleh The Citizens sepanjang sejarah. Grealish merupakan salah satu sosok yang berperan dalam kesuksesan klub milik Sheikh Mansour tersebut.



Pemain asal Inggris tersebut bertekad memenangi Community Shield pertamanya bersama Man City. Maklum, sejak berseragam The Sky Blues, dirinya belum pernah sama sekali mengangkat trofi Community Shield. Pada kesempatan kali ini di 2023, ini menjadi momen ketiga kalinya Man City berlaga di ajang Community Shield. Dalam dua kesempatan sebelumnya, Kevin De Bruyne cs gagal total setelah keok dari Leicester City dan Liverpool. Kali terakhir Man City menjuarai Community Shield, itu terjadi pada menjelang dibukanya musim 2019-2020. Untuk edisi 2023, Man City bakal berhadapan dengan Arsenal di Stadion Wembley, Minggu (6/8/2023) pukul 22.00 WIB. Man City bakal tampil sebagai juara Liga Inggris, sementara Arsenal bakal datang sebagai runner-up liga.



Status sebagai juara bertahan Liga Inggris dan peraih treble membuat Grealish optimistis. Eks pemain Aston Villa itu berharap tidak ada lagi kegagalan yang diraih oleh Man City. Dirinya ingin mengangkat trofi berbentuk tameng tersebut untuk pertama kalinya bersama Man City. "Saya telah berkata ke beberapa orang kalau sekarang saya sangat menginginkan trofi Community Shield," ucap Jack Grealish, dikutip BolaSport.com dari Mirror. "Ini tahun ketiga saya di Man City dan saya sudah kalah dua kali di final Community Shield." "Jadi saya sangat menginginkan gelar tersebut." "Arsenal sangat kuat, maka kami harus mempersiapkan diri dengan baik." "Untuk itu kami tidak boleh membiarkan momentum hilang begitu saja," ucap Grealish mengakhiri.

pria4d 

0 Komentar